Informasi Penerimaan Mahasiswa Baru Universitas Simalungun Semester Ganjil 2024/2025

Tanggal
25 Maret 2024
Nomor
PMB/2024/Ganjil
Berkas
Lihat
Deskripsi

Universitas Simalungun membuka penerimaan mahasiswa baru untuk Program Sarjana dan Pascasarjana pada Tahun Akademik 2024/2025  Ganjil. Jalur Penerimaan mahasiswa baru terdiri dari 3 jalur  yaitu Reguler, Pindahan dan Aktif Kembali. Kami mengundang calon mahasiswa yang berpotensi dan berkomitmen untuk bergabung dengan komunitas kami.

Program Studi yang Tersedia:

  1. Teknik Mesin (S1)
  2. Teknik Sipil (S1)
  3. Agribisnis (S1)
  4. Agroteknologi (S1)
  5. Kehutanan (S1)
  6. Ekonomi Pembangunan (S1)
  7. Manajemen (S1)
  8. Akuntansi (S1)
  9. Ilmu Hukum (S1)
  10. Pendidikan Biologi (S1)
  11. Pendidikan Sejarah (S1)
  12. Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (S1)
  13. Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (S1)
  14. Pendidikan Bahasa Inggris (S1)

Program Pasca Sarjana:

Persyaratan Umum:

  • Lulusan SMA atau sederajat
  • Membuat akun pendaftaran online di website resmi Universitas Simalungun
  • Mengisi formulir pendaftaran online
  • Upload dokumen-dokumen pendukung yang dimintakan pada Aplikasi PMB

Daftar Sekarang